CARA HEMAT Untuk HIDUP SEHAT

Widuri Puspitasari : 2012.23

Hai,  sahabat PMR
INTER ARMA CARITAS.......!!!

Pada kesempatan kali ini, saya akan menyampaikan artikel dengan tema “Jamu Tradisional”. Dalam rangka menambah pengetahuan kita tentang ramuan-ramuan tradisional yang sangat bermanfaat sekaligus manjur dalam ilmu kesehatan.
Mungkin kebanyakan dari kita, jika sedang sakit cepat-cepat minum obat yang banyak di jual di apotik. Karena obat-obat itu mudah di dapat, praktis, tidak butuh waktu lama, apalagi dengan obat itu bisa menyembuhkan sekaligus (obat penyembuh dalam waktu singkat).
Tapi setelah di teliti, ternyata cara itu di salahkan, memang benar dokter sering menyarankan jika kita sakit, untuk segera minum obat.Tapi penelitian menunjukkan bahwa jika banyak mengkonsumsi obat berbahan kimia, seperti yang banyak di jual di toko-toko kecil atau di apotik, dapat merusak jaringan tubuh dengan cepat karena dalam obat itu banyak terkandung bahan kimia.
Dan jika obat itu terlalu banyak sering di konsumsi dapat menyebabkan efek samping yang cukup berbahaya, seperti : tidak bisa mendengar dengan jelas, bisa kecanduan obat, rusaknya organ ginjal
Tapi kalian tidak perlu khawatir, karena masih ada solusinya. Solusinya yaitu: dengan meminum Jamu Tradisional. Khasiat dari jamu tradisional hampir sama dengan obat-obat yang di jual di apotik. Hanya bedanya jamu-jamu tradisional dapat menyembuhkan secara bertahap.Walaupun demikian, jika kita meminum jamu tradisional, tidak akan menimbulkan efek samping karena jamu tradisional ini di buat dengan bahan-bahan alami.

Contohnya saja:
1. Temulawak untuk mengobati sakit maagh
2. Kunyit Asem untuk sariawan
3. Beras kencur dan jahe untuk meringankan batuk
4. Sirih dan kunci untuk mengobati keputihan

Dan dibawah ini akan dijelaskan lebih lanjut tentang Jamu Tradisional
Jamu tradisional adalah bahan atau ramuan yang terbuat dari tumbuhan, hewan, mineral, atau kombinasi dari bahan-bahan tersebut yang diolah secara tradisional dan telah digunakan secara turun-temurun untuk pengobatan.
Bentuk yang paling populer dari jamu tradisional adalah dengan menggunakan herbal (tanaman obat). Obat tradisional seperti herbal terdiri dari beberapa golongan. Mari kita cermati masing-masing jenisnya.

Obat tradisional berupa herbal dapat digolongkan menjadi 3 macam, antara lain:
• Jamu-jamuan
Obat bahan alam yang sediaannya masih berupa simplisia sederhana. Khasiat dan keamanannya baru terbukti secara empiris secara turun-temurun. Bahan-bahan jamu umumnya berasal dari semua bagian tanaman, bukan hasil ekstraksi atau isolasi bahan aktifnya saja.
• Herbal terstandar
Bentuk sediaan obat sudah berupa ekstrak dengan bahan dan proses pembuatan yang terstandarisasi. Herbal terstandar harus melewati uji praklinis seperti uji toksisitas (keamanan), kisaran dosis, farmokologi dimanik (manfaat), dan teratogenik (keamanan terhadap janin).
• Fitofarmaka
Herbal terstandar yang sudah melewati uji klinis (telah diujikan pada manusia).

Saat ini yang paling banyak ditemukan di pasaran adalah obat tradisional dalam bentuk jamu, jamu pun ada banyak bentuknya mulai dari 'jamu gendong' sampai dalam bentuk kapsul.Produk berupa jamu umumnya dibuat berdasarkan resep atau pengetahuan turun-temurun, jadi khasiatnya dibuktikan berdasarkan pengalaman dari para penggunanya selama puluhan tahun atau bahkan ratusan tahun.

Dalam pembuatan jamu tradisional itu gampang-gampang susah.Tapi tidak perlu khawatir walaupun cukup susah ,tapi hasilnya luar biasa.....Jadi ,jangan ada keraguan lagi dalam hati anda untuk mengkonsumsi jamu tradisional.
Demikian artikel yang dapat saya buat. Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi anda, sekaligus bisa menambah wawasan kita...


3 komentar:

  1. Artikelnya bagus (y) terus prtahankan dan tingkatkan ya :-D

    Mkasih udah posting artikel ini, karena artikel ini udh menambah wawasanku tntng pngunaan obat tradisonal...

    BalasHapus
  2. Hidup sehat itu mudah, yang sulit itu gayanya. Karena banyak orang ingin hidup sehat tapi banyak gaya, harus ke gym lah, harus langganan itulah, inilah, makan buah2an mahal lah, sebenarnya mudah hanya dengan jaga pola makan dan olahrga seperti joging saja sudah cukup.

    BalasHapus
  3. hidup sehat tidak selalu mahal, karena sekarang sudah ada obat herbal yang alami dan tidak ada efek sampingnya

    BalasHapus